Tandem Nursing, apa itu
mamanatural.com |
Tandem Nursing, pernah dengar gak mak?
Apa sih tandem nursing itu?
Nah, kali ini emak mau nulis tentang tandem nursing.
tandem nursing itu, adalah menyusui dua anak yang berbeda umur secara bersamaan.
Biasanya sih karena jarak yang dekat antara si kakak dengan si adik.
Nah, secara kemarin emak NWP, alias nursing while pregnant, atau menyusui ketika hamil , maka otomatis setelah lahir si bayi, emak jadi tandem nursing. Yakni menyusui si kakak dan adik bayinya.
Boleh gak sih tandem nursing?
Boleh. Bahkan ada beberapa manfaat tandem nursing bila dilakukan secara benar.
Pertama, tandem nursing membuat bonding antara kakak dan adik bayinya erat. Ini karena si ibu tidak langsung menyingkirkan si kakak yang Tadinya adalah pemilik tunggal dari asi.
Kedua, ASI langsung keluar ketika bayi inisiasi menyusui. stok asi pun menjadi melimpah. Karena ASI diciptakan on demand, maka ketika banyak keluar, maka akan banyak pula diproduksi.
Ketiga, Minim puting lecet.
Biasanya ibu yang baru melahirkan mengalami puting lecet, namun ketika si kakak yang lebih expert menyusui masih aktif menyusui, ibu pun menjadi ingat untuk peletakan mulut bayi secara utuh ke seluruh areola.
Nah, itulah beberapa manfaat tandem nursing.
Jangan lagi katakan pada si kakak
"Jangan nyusu lagi ya, sekarang buat adik"
Hal ini akan berpengaruh kepada psikologis si kakak agar menjadikan adiknya sebagai musuh utama karena sudah merebut apa yang masih menjadi miliknya.
Namun perlu di ingat, utama kan si adik agar nutrisinya tidak terganggu.
Dan tandem nursing benar-benar perjuangan ekstra.
Sungguh, sungguh tidak mudah dilakukan karena sangat melelahkan. Terlebih di malam hari.
karena memenuhi hak si kakak Selama 2 tahun adalah kewajiban emak, maka lakukan lah dengan Ikhlas.
Wew, jadi ingat pengalaman sy, pas anak sulung n kdua jaraknya cm 20 bln. Jadi deh tandem nursing buat dua"nya. Alhamdulillah Allah beri pertolongan lulus ASI X sampai "Doktor ASI"
BalasHapusArtikel yg bagus ini. Makasih udah ngeshare yaa
Makasih kak Mia ♥♥
Hapus