Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Mitsubishi Fuso, Juaranya Truk Ramah Lingkungan

Mitsubishi fuso juaranya truk ramah lingkungan


Mengendarai kereta (sepeda motor, Medan) paling menyebalkan berada di belakang truk. Asapnya hitam sampai nempel di wajah, gak ramah lingkungan pula! Demikian pendapat beberapa pengguna sepeda motor. 

Eh itu cerita tahun kapan? Sudah kenalan belum dengan Mitsubishi Fuso? Buat pecinta lingkungan dan juga pemilik usaha wajib tau dan kenal luar dalam dengan Mitsubishi Fuso Truk Terbaik di Sumatera Utara. 

Mitsubishi Fuso

Mitsubishi Fuso adalah kendaraan yang paling pas untuk mendukung semua usaha anda. Terdiri dari jenis Canter dan Fighter X. Yuk kita kenalan lebih dekat dengan kedua jenis Mitsubishi Fuso ini! 

Tipe Canter

Berdasarkan tenaga mesinnya, secara garis besar Truk Canter Euro 4 dibagi menjadi 3. Yakni Truk Canter 108 PS. Canter 136 PS dan Canter 150 PS. Yang mana pun Canter nya, memiliki keunggulan seperti:

1. Chassis Truk Canter Teruji Kuat dan Kokoh. 

2. Kabin Jungkit, Memudahkan pemeriksaan dan perawatan mesin. 

3. Suspensi Kokoh Untuk Dimuati Beban Berat. 

4. Interior dalam memiliki Radio, USB dan juga MP3 agar supir tidak bosan dalam perjalanan jauh. 

5. Tachometer, supir bisa menyelaraskan putaran mesin saat berakselerasi agar lebih hemat BBM. 

6. Inspection Lid, Jok Penumpang Bisa Diangkat Untuk Memudahkan Pemeriksaan Harian Pada Mesin. 


Tipe Fighter X

Ada beberapa keunggulan Fighter X yang perlu kamu tau. Diantaranya:

1. Sasis Yang Kokoh Dan Tebal Tanpa Sambungan Dimana Posisi Baut/Rivet Terletak Di Posisi Samping Supaya Memudahkan Instalasi Berbagai Jenis Karoseri. 

2. Dengan Teknologi Shot Peening Terbaru, Kekuatan Wheel Disc Truk Fuso Fighter Teruji 1,5 Kali Lebih Kuat. 

3. Memasuki Kabin Truk Sangat Mudah Karena Pintunya Bisa Terbuka 90 Derajat Dan Tersedia Foot Step Dan Hand Grip Untuk Membantu Driver Dan Penumpang Naik-Turun Kabin. 

4. Front Panel Untuk Memudahkan Pemeriksan Harian. 

5. Tabung Angin Untuk Mendukung Sistem Pengereman, Karena Fuso Fighter Euro 4 Menggunakan Full Air Brake. 

6. Kabin Sistem Jungkit Dengan Sudut Bukaan 67 Derajat Membuat Perawatan Mesin Truk Menjadi Lebih Mudah. 



Dealer Sardana IndahBerlian Motor


Kenapa Harus Mitsubishi Fuso

Banyak sekali alasan, kenapa harus memilih Mitsubishi Fuso sebagai moda transportasi yang mendukung bisnis Anda. 

1. Standar Euro 4

Mitsubishi Fuso telah memiliki standar Euro 4. Perlu diketahui bahwa standar Euro 4 adalah standar emisi gas buang bagi kendaraan bermotor roda empat atau lebih sehingga emisi yang dikeluarkan lebih ramah lingkungan dan dibawah batas maksimum zat atau bahan pencemar yang diatur dalam Peraturan Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan. 

2. Produk Andal

Produk andal dan tangguh dengan jumlah populasi terbanyak di Indonesia. 

3. Jaringan Luas

Jaringan terluas, tersebar di seluruh Indonesia memberikan kemudahan bagi Anda. 

4. Paket Penjualan Khusus

Paket penjualan khusus dengan kemudahan pembiayaan dan penawaran karoseri terbaik. 

5. Irit Bahan Bakar

Konsumsi bahan bakar kendaraan yang efisien sehingga menurunkan biaya operasional pada bisnis Anda. 

6. Masa Garansi Panjang

Masa garansi yang panjang hingga 100.000 km (Colt Diesel) dan 50.000 km (FUSO). Menguntungkan sekali bukan? 

7. Suku Cadang Mudah Didapat

Kemudahan mendapatkan suku cadang di seluruh Indonesia dengan lebih dari 4.700 part shop. 

8. Nilai Jual Kembali Tinggi

Selain dipakai dapat menghemat pengeluaran dalam bisnis, juga ketika dijual kembali masih bernilai jual tinggi. 

9. Banyak Program untuk Konsumen

Program-program menarik demi kelancaran bisnis konsumen. 

Semua kelebihan yang dimiliki oleh Mitsubishi Fuso dapat Anda miliki apabila membeli di Dealer Mitsubishi Fuso di Medan yakni Dealer Sardana IndahBerlian Motor

Dealer Mitsubishi Fuso di Medan


Dealer Sardana IndahBerlian Motor adalah dealer mobil Mitsubishi Fuso resmi di Sumatera Utara. Dealer Sardana IndahBerlian Motor yang secara khusus menjual Mitsubishi Fuso ada di cabang Tanjung Morawa, Siantar dan Rantau Parapat.

Harga Fuso di Medan


Jangan sampai kebingungan memilih Mitsubishi Fuso yang cocok untuk bisnis Anda, apakah jenis Canter atau Fighter X. Dealer Truk di Sumatera Utara, Sardana IndahBerlian Motor dapat dihubungi untuk informasi harga fuso di Medan. Yang pasti, harga Fighter X dan Canter di Medan adalah harga terbaik yang bisa Anda dapatkan. 

Untuk Anda yang ingin membeli Mitsubishi Fuso Canter/Fighter X di Kota Medan & sekitarnya dengan harga terbaik, selain datang langsung ke Dealer SardanaI IndahBerlian Motor dapat pula melakukan pembelian via Tokopedia untuk mendapatkan cashback terbaik. Kunjungi Tokopedia Fuso Sardana Group di link berikut (https://www.tokopedia.com/fusosardanagroup). 

Fuso Tokopedia


Hubungi terlebih dahulu admin atau sales Anda (jika ada) sebelum melakukan checkout atau order agar pesanan Anda bisa diproses dengan maksimal.

Jadi, jangan ragu lagi! Ayo hubungi Sardana IndahBerlian Motor untuk pembelian Truk Mitsubishi Fuso yang akan mendukung maksimal bisnis Anda. 






blogger parenting
blogger parenting Emak anak 5. belajar terus jadi istri dan emak yang baik..

16 komentar untuk "Mitsubishi Fuso, Juaranya Truk Ramah Lingkungan"

  1. Wah iya, dulu di belakang truk jadi hitam muka kita kena asap hiks...Kini ga lagi. Ada Truk Mitsubishi Fuso yang ga hanya irit bahan bakar, mudah didapat spare part nya, mesin tangguh dan segala keunggulan yang akan mendukung maksimal bisnis kita.

    BalasHapus
    Balasan
    1. Dan hampir semua truk yang bagus kita liat di jalanan pasti Mitsubishi ya kan kak

      Hapus
  2. Sekarang berbagai jenis truk banyak lewat ke kampung saya, gegara ada pembangunan proyek bendungan, juga perbaikan jalan Cianjur Selatan yg sudah hancur sejak jaman orba
    Dan banyaknya memang trik Mitsubishi Fuso untuk ngangkut material itu.

    BalasHapus
    Balasan
    1. Ya teh.. Terkenal andal di segala medan Mitsubishi fuso

      Hapus
  3. Mantap nih Mitsubishi Fuso jadi leading truk dengan mesin berstandar Euro 4 yang sudah ramah lingkungan , jadi gak ada lagi cerita asap hitam di jalanan umum ya. Pasti makin banyak deh pengusaha yang pake truk Fuso buat bisnisnya :)

    BalasHapus
  4. Kebutuhan akan kendaraan berat ini tentunya cukup besar ya dan asapnya juga tak kecil juga, senang karena sekarang fuso ini juga melibatkan lingkungan dan jadi setidaknya ramah lingkungan. Semoga kendaraan2 berat serupa juga bukan hanya memperhatikan kualitas namun juga tentang emisi ini dan lebih ramah lingkungan ;D

    BalasHapus
  5. Kalau ingat truk pasti merk pertama yang terlintas nama fuso. Wah smoga bisa punya bisnis yg membutuhkan armada fuso ini,, 😁

    BalasHapus
    Balasan
    1. Jadi ingat, kalau mainan mobil2an yang beredar juga merk nya fuso tu. Masih ada ga ya yg jual..

      Hapus
  6. MItsubishi Fuso memang terkenal gahar di dunia bisnis. Karena, dari segi pemakaian bahan bakar termasuk hemat jadi bisa menekan biaya operasional bisnis tidak terlalu tinggi.

    BalasHapus
  7. Saya baru tahu soal adanya truk yang ramah lingkungan, padahal truk ini sudah lama juga eksistensinya. Mmm, berarti saya mainnya masih kurang jauh ini, hehehe

    BalasHapus
  8. Sejak dulu Fuso terkenal dengan kehebatannya. Saya kecil dulu punya miniatur fuso daei kayu. Dan gak nyangka ya, beli Mitsubishi Fuso Canter/Fighter X bisa via Tokopedia dapat csah back pulak

    BalasHapus
  9. Wah ngomongin soal truk, anakku lagi tergila gilanya mainan truk dan truk beneran. Setiap pergi keluar dan lihat truk dia pasti heboh banget, truk truk haha. Btw ini Mitsubishi Fuso ini legend deh, dari kecil udah tau namanya bahkan sekrg sampe punya anak juga masih ada dan anaknya suka 🤭 legeend

    BalasHapus
    Balasan
    1. Dulu ada ponakan juga yang suka kali sama truk. Dan kalo ke rumah kami dia betah, ngeliatin truk yang lewat

      Hapus
  10. Depan rumah kami Cha... yang lewat truk fuso dan sebangsanya..
    Kebayang kan gimana polusi di sekitaran kami...
    Beruntung truk Fuso udah ramah lingkungan.
    Semoga truk-truk keluaran dealer lain juga ikut memperhatikan soal ramah lingkungan ini.
    Supaya udara lebih bersih

    BalasHapus
  11. Mitsubishi memang dari jaman dulu juaraa dibidang truk, terkenal kuat tidak di ragukan lagi (gusti yeni)

    BalasHapus

Jangan diisi link hidup ya kawan-kawan ☺️